![]() |
| Mario Balotelli |
Dikabarkan bahwa ada dua klub kota Milan yang ingin mengontrak Mario Balotelli. Dan Inter Milan sendiri berkeinginan untuk memulangkan Balotelli ke markasnya.
Tetapi Balotelli sendiri tidak ingin pulang ke Italia dan ingin tetap bersama dengan Manchester City.
Meski hal itu sudah ia dapati secara nyata, namun pria yang baru berusia 21 tahun itu menyatakan dalam waktu dekat ia tak berencana pergi dariManchester City.
"Presiden Massimo Moratti berkata bahwa ia tak ragu untuk memulangkan saya lagi secara cepat. Saya berterima kasih untuk hal itu, namun untuk saat ini saya belum mau meninggalkan City," ucap pemain yang berusia 21 tahun tersebut kepada The Daily Mail.
"Saya sama sekali tak berpikir untuk balik ke Italia untuk saat ini, meski saya akui saya telah berbicara dengan pihak Inter dan juga AC Milan," tambah Super Mario itu.
Untuk musim ini Roberto Mancini sangat membutuhkan Mario dikarenakan slot striker terlepas dari Carlos Tevez.

0 comments:
Post a Comment