Contoh pidato - Berbicara didepan umum mengutarakan suatu gagasan / menjabarkan suatu materi dinamakan Pidato. Dalam berpidato harus mempunyai sikap tegas dan dalam penggunaan kosa katanya harus sederhana dan fleksibel agar yang mendengarkan kita tidak bosan atau setidaknya mengerti apa yang kita bicarakan. Bagi para pelajar sudah tentu diajarkan mengenai Pidato jadi sudah tidak asing lagi, yang biasannya dimasukkan di Kurikulum Pelajaran Bahasa Indonesia. Agar dalam berpidato lancar kita harus mempunyai mental baja dan harus siap menatap semua orang yang hadir mendengarkan kita bicara - Contoh Pidato.
Contoh Pidato
Contoh Pidato |
Pidato itu jenisnya secara umum dibagi menjadi dua yaitu 1. pidato dilihat dari segi persiapan dan 2. Pidato dilihat dari segi tujuan.
Untuk Pidato dari segi persiapan ada 4 yaitu :
1. Pidato Dengan Teks ( manuskrip )
2. Pidato Tanpa Teks ( memoriter )
3. Pidato Catatan Garis Besar atau Kerangka ( ekstemporan )
4. Pidato Serta-merta, Tanpa Persiapan ( impromptu )
Untuk Pidato dari segi tujuan
1. Pidato Informatif
Pidato jenis ini tujuan utamanya adalah memberi informasi atau memberi tahu sesuatu agar para kalayak pendengar mengerti akan sesuatu yang menjadi topik bahasan.
Misalnya : Contoh Pidato memperingati hari pendidikan, pidato pada hari kemerdekaan, dan pidato pada peringatan bulan bahasa.
2. Pidato Pesuasif
Pidato jenis ini tujuannya memberi pengaruh atau mengajak semua orang agar mau mengikuti.
Misal : Pidato bertema kesehatan, Pidato tentang kenakalan remaja, dan Pidato tentang masalah narkoba
3. Pidato Rekreatif
Pidato jenis ini mempunyai tujuan menghibur semata.
Oke kembali ke topik bahasan yaitu setelah sobat mengetahui secara umum garis besar tentang Pidato kali ini pasirhalus berikan contohnya
Contoh Pidato
"Contoh Pidato Upacara Hari Senin"
Assalamu'alaikum wr.wb.
Marilah kita panjatkan puji dan syukur kepada Tuhan YME atas curahan nikmat-Nya yang tiada terhingga diberikan kpada kita, sehingga pada kesempatan yang baik ini kita dapat berkumpul, dalam keadaan sehat wal afiat.
b4p4k2 dan ibu guru yang kami hormati, serta Anak2 ku Seluruh Siswa SMAN Negeri 1 Genteng yang b4p4k banggakan.
Semoga kita semua tetap dalam kondisi sehat dan penuh semangat untuk menjadi orang-orang yang berhasil di masa yang akan datang.
Hari yang cerah ini mudah2an bisa jadi pertanda dimulainya kehidupan kita semua yang semakin cerah pula. Amiiiin..!
Anak2ku seluruh murid SMAN Negeri 1 Genteng yang b4p4k cintai. Kalian merupakan calon2 orang yang bisa berhasil dimasa depan. Inilah harapn kami semua sebagai orang tua kalian disekolah. Kalian menjadi orang sukses merupakan kebanggaan buat kami.
Langkah awal untuk membuat sukses diri kalian adalah kalian harus punya mimpi. Mimpilah besar dan jagalah sehingga tetap tegak walau badai menerjang walau angin topan menghantam. Biarkan mimpi kalian tetap berkibar diangkasa dengan gagah seperti bendera merah putih ini.
Jika kalian belum punya mimpi/cita-cita maka sekaranglah saatnya. Sudah jadi apa kalian 5 tahun Dari sekarang. Mau punya apa kalian pada usia Tiga Puluh Tahun. Tentukan mimpi kalian Dari sekarang. Rumuskan mimpi kalian degan benar dan tepat. Biarkan mimpi kalian memperbudak kalian hingga mimpi itu terwujud.
Sadarilah anak-anak ku, b4p4k menegaskan kembali kepada kalian bahwa mimpi pertanda seseorang itu hidup dan punya harapan. Hidupnya akan bersemangat dan jauh dari segala penyakit dan tekanan.
Bukalah oleh kalian kisah-kisah orang besar. Maka disana kalian akan menemukan bahwa kesuksesan mereka, keberhasilan mereka sehingga namanya tertoreh dalam tinta sejarah sepanjang masa adalah diawali Dari sebuah mimpi. Lihatlah Nabi Muhammad SAW, Marcopolo, Leonardo Davinci, Ishak Newton, dan ratusan orang besar lainnya. Mereka memulainya dari sebuah mimpi.
Karenanya saat inilah kalian semua membangun mimpi kalian. Apa yang kalian inginkan dalam hidup maka sekaranglah saatnya untuk bermimpi. Umur kalian ada dalam masa keemasan. Jangan kalian sia-siakan. b4p4k cukupkan sampai disini dulu uraian ini. Semoga ada manfaatnya. Mohon maaf jika ada kesalahan atau kata2 yang kurang berkenan.
b4p4k ucapkan terima kasih. Assalamu'alaikum wr.wb.
Sumber : Contoh Pidato
"Contoh Pidato Perpisahan Sekolah"Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuhSalam sejatera bagi kita semuaYang Terhormat Bapak kepala Sekolah dan Bapak Wakil Kepala Sekolah, Bapak & Ibu Guru, Staff TU, Para tamu Undangan, serta teman2 yang saya kasihi. Pertama tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas semua rahmat-Nya pada hari yang cerah ini kita dapat berkumpul bersama, untuk mengadakan acara Perpisahaan Sekolah.Hadirin yang saya hormati, ijinkanlah saya untuk mewakili teman-teman menyampaikan beberapa dua patah kata dalam rangka acara perpisahan ini. Dimana saya akan menyampaikan berbagai kesan dan pesan selama duduk di bangku sekolah kita ini. Dan sebelumnya saya mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada ketua osis selaku ketua pelaksana, hingga acara ini bisa terlaksana. Dan tidak lupa juga saya ucapkan terima kasih untuk teman2 panitia lainnya yang telah mengijinkan saya untuk menyampaikan salam perpisahaan ini.Selama sekolah, kami sebagai siswa sangat bangga dan berterimakasih kepada Bapak Kepala Sekolah, Bapak atau Ibu guru tercinta yang telah bersusah payah menyumbangkan tenaga, pikiran tanpa mengenal lelah untuk setia membimbing dan mengarahkan kami serta mengajarkan kami ilmu untuk menjadi generasi penerus bangsa yang cerdas. Dengan kesabaran dan jerih payah Bapak/Ibu guru kami dapat lulus dan bisa melanjut ke jenjang yang lebih tinggi lagi. Mudah-mudahan Bapk/Ibu guru semua yang bertugas untuk mengajar di sekolah ini dapat diberikan kesehatan dan kebahagiaan selalu. Maafkan kami jika selama ini banyak melakukan kesalahan, banyak melakukan perbuatan yang membuat Bapak/Ibu kecewa. Kami sangat menyesalinya.Dan tidak ketinggalan juga untuk teman-teman, adik2 kelas sekalian. Terima kasih banyak telah memberikan dukungan serta waktu dalam kebersamaan untuk bersama-sama menuntun ilmu di sekolah kita tercinta ini. Tidak dapat dipungkiri seiring dengan berjalannya waktu, seiring dengan datangnya hal-hal baru seperti SMA, kuliah, hingga ke jenjang karir, dan juga seiring dengan datangnya orang-orang baru, teman baru, perpisahan memang hal yang lumrah terjadi. Alangkah senangnya apabila pertemanan yang telah kita jalin selama tiga tahun ini dapat bertahan selamanya. Marilah kita jadikan semua kenangan yang baik dan buruk sekalipun, sebagai semangat perubahan untuk kemajuan kita bersama. Dan untuk kemajuan sekolah kita tercinta ini, bagi adik-adik yang masih akan tetap menuntun ilmu disini.Dimana ada pertemuan, perpisahan pun pasti ada. Segala yang kita lalui di sekolah tercinta ini, adalah kenangan yang terindah dan tak akan terlupakan sampai kapan pun dan dimana pun kita berada setelah hari ini. Dijaman teknologi sekarang ini, agar nantinya setelah kita berpisah, baik dengan teman-teman seangkatan maupun adek-adek sekalian dan teristimewa Bapak/Ibu guru, kita masih dapat saling berhubungan apakah itu melalu pesan-pesan singkat seperti blackberry atau melalui facebook. Harapan kita bersama agar tetap saling terhubung dan tak kehilangan kenangan-kenangan indah kita selama berada di sekolah ini.Akhir kata, saya ucapkan terima kasih atas perhatian dan waktu yang telah diberikan. Semoga kita dapat berjumpa kembali, setelah perpisahaan ini. Mohon maaf jika ada salah kata. Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh, Tuhan memberkati.
Itulah contoh pidato yang berkaitan dengan dunia pendidikan, dan masih banyak lagi contoh-contoh pidato lainnya.
0 comments:
Post a Comment